artinya tidak mengenal hubungan luar negeri, sehingga tidak ada kegiatan ekspor-impor dan sektor swasta merupakan satu-satunya produsen barang dan
jasa, dan proses produksi
dilaksanakan dengan menggunakan faktor-faktor produksi yang dimiliki oleh rumah
tangga.
Pengaruh Inflasi dan Pertumbuhan Ekonomi Terhadap
Pengangguran di Indonesia
Inflasi (inflation) adalah gejala
yang menunjukkan kenaikan tingkat harga umum yang berlangsung terus menerus.
Inflasi dapat mengurangi banyaknya pengangguran.
Didasarkan pada faktor-faktor
penyebab inflasi maka ada tiga jenis inflasi yaitu:
1) Inflasi Tarikan Permintaan (Demand-Pull
Inflation).
2) Inflasi Desakan Biaya (Cost-Push
Inflation).
3) Inflasi karena Pengaruh Impor (Imported
Inflation).
Hubungan inflasi dengan
pengangguran, Inflasi akan menyebabkan harga-harga menjadi naik, hal ini bisa
disebabkan karena tingginya jumlah permintaan akan suatu barang. Dengan
meningkatnya jumlah permintaan, maka seorang produsen harus menambah jumlah
produksi. Jika suatu usaha ingin meningkatkan produksi dibutuhkan juga tenaga
kerja yang lebih untuk membantu dalam peningkatan produksi tersebut. Jadi
produsen harus menambah tenaga kerjanya. Oleh karena itu pengangguran dapat
berkurang.
Dengan mengambil kasus tentang Mewaspadai Gerbang
yang Terbuka, dijelaskan bahwa walaupun sedang terjadi krisis di Eropa tetapi
perekonomian di Indonesia terus berkembang.
Maksud dari Gerbang yang Terbuka
adalah terbukanya pintu perdagangan ekspor dan impor.
Cara mengatasi Inflasi Impor adalah
pemerintah harus memberikan kesadaran kepada masyarakat Indonesia untuk
mencintai produk asli Indonesia supaya tingkat barang impor yang masuk ke
Indonesia dapat berkurang.
Cara efektif memfasilitasi kegiatan
produksi dalam perekonomian tertutup adalah dengan membuka lapangan pekerjaan,
pelatihan sumber daya manusia dan memberi kredit untuk dijadikan modal kepada
wirausaha mandiri.
Para pengangguran bisa mendapatkan
kredit/pinjaman dari Bank karena syarat supaya Bank dapat memberikan
kredit/pinjamannya adalah salah satunya dengan memberikan jaminan berupa
sertifikat tanah atau yang berharga lainnya. Atau dengan cara lain yaitu
mengikuti program dari Bank yang memang bertujuan untuk membantu para
pengangguran yang ingin membuka lapangan pekerjaan dengan memiliki syarat
tertentu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar